• Galeri Foto
  • Galeri Foto
  • Galeri Foto

BERIKAN PENGHARGAAN KEPADA PRAJURIT YANG BERPRESTASI

E-mail Cetak PDF
BERIKAN PENGHARGAAN KEPADA PRAJURIT YANG BERPRESTASI
Penrem 043/Gatam.
Di awal Bulan Nopember 2013 ini, Para prajurit dan PNS Se Bandar Lampung melaksanakan Upacara Bulanan, Komandan Korem 043/Gatam, Kolonel Inf Irwan S. Marpaung secara langsung memimpin pelaksanaan upacara pada hari Senin, ( 4/11), bertempat di Lapangan Upacara Makorem 043/Gatam, juga dihadiri  oleh Kasrem dan Para Kasi Korem 043/Gatam, Para Dan / Ka Satdisjan dan Balak Korem 043/Gatam. Dalam Amanat Panglima Kodam II/Swj, Mayjen TNI, Bambang Budi Waluyo yang dibacakan oleh Komandan Korem 043/Gatam, Pangdam menyampaikan bahwa pelaksanaan upacara bendera ini merupakan wujud rasa bangga dan penghormatan kita terhadap Sang Merah Putih, sebagai salah satu lambang  kebesaran dan kedaulatan negara yang menjadi bukti tetap tegak kokohnya  Negara Kesatuan Republik Indonesia. Oleh karena itu, penghormatan terhadap lambang negara ini hendaknya tidak dipandang sebagai kegiatan serimonial yang rutin dilakukan, tetapi harus dapat  menjadi wahana untuk  mempertebal rasa nasionalisme, mempertinggi  jiwa  patriotisme dan memperkokoh semangat pengabdian  kita  sebagai   abdi  negara. Selama ini, kita lebih sering mendengar  berita tentang prajurit yang melanggar aturan  atau disiplin, yang pada akhirnya harus dijatuhi hukuman,  bahkan  sampai ada  yang harus diakhiri ikatan dinasnya sebagai  prajurit. Namun masih banyak juga prajurit yang berjasa melampaui panggilan tugasnya karena integritas sebagai prajurit pejuang   dan  pejuang  prajurit. Untuk kepentingan pembinaan personel, pimpinan Angkatan Darat berkomitmen  untuk menerapkan reward dan punishment secara obyektif dan konsisten serta dilaksanakan secara proporsional dan  terarah. Reward diberikan kepada para  prajurit yang berprestasi melampaui  panggilan  tugasnya  dan punishment  yang jelas, tegas dan  adil terhadap setiap prajurit  yang melanggar.
Terkait dengan pemberian reward kepada prajurit,  pada tanggal 25 Oktober 2013 Kepala Staf Angkatan Darat  memberikan Kenaikan  Pangkat Luar Biasa dan Piagam Penghargaan terhadap  14 personel TNI  Angkatan  Darat.  Hal ini merupakan salah satu langkah nyata  terhadap komitmen untuk memberikan  reward kepada para personel TNI Angkatan Darat atas integritas  dan prestasi pengabdian luar biasa yang dipersembahkan untuk TNI Angkatan Darat, bangsa dan negara tercinta.
Sebagai   warga Kodam II/Swj,  kita  pantas  merasa  bangga karena  di antara  14 personel penerima Kenaikan Pangkat  Luar Biasa dan  Piagam Penghargaan tersebut,        3 diantaranya merupakan  anggota Kodam II/Swj. Prajurit - prajurit tersebut adalah: Serka Wira Utama Saputra  NRP 21010036101079, Babinsa Koramil 420-02 Muara Limun Kodim 0420/Sarko Korem 042/Gapu,  dinaikan pangkat menjadi Serma karena berhasil menggagalkan tindakan aksi massa yang akan membakar Mapolsek  Muara Limun Kabupaten Sarolangun Jambi. Sertu Heri Suprapto NRP 21070369459887, Komandan Regu-2/I/A Yonif 141/AYJP, dinaikan   pangkat  menjadi Serka dan Praka Joni Firmansyah  NRP   31040072770384,  Tabak  GLM-1/II/A  Yonif  141/AYJP, dinaikan pangkat menjadi Kopda, karena berhasil menggagalkan  upaya penyelundupan Narkoba jenis sabu - sabu dari Tawau Malaysia seberat  total 7,95 Kg bernilai lebih dari 16 Miliar Rupiah. Penganugerahan Kenaikan Pangkat  Luar Biasa seperti ini, telah sesuai dengan Undang - Undang TNI Nomor 34  Tahun  2004, dimana pada pasal 44 ayat (1) dinyatakan bahwa “Setiap prajurit yang mempertaruhkan jiwa raga secara langsung dan berjasa melampaui panggilan tugas, dapat dianugerahi Kenaikan  Pangkat  Luar  Biasa”. Melalui pemberian reward seperti ini, diharapkan akan dapat menjadi contoh bagi para prajurit lainnya.  Oleh  karena itu, kepada para Komandan Satuan dan Kepala Balakdam saya minta untuk terus  memotivasi  dan  menginspirasi secara   terus - menerus kepada seluruh prajurit di satuan masing - masing,  agar berlomba - lomba untuk  meraih  prestasi  dan  terus memberikan pengabdian terbaiknya kepada TNI, khususnya TNI Angkatan Darat, bangsa dan negara. Setelah pelaksanaan upacara dilaksanakan pengarahan Komandan Korem 043/Gatam, diantaranya tentang apresiasi kepada prajurit atas prestasi yang telah ditujukan sehingga mendapatkan penghargaan Kenaikan Pangkat Luar Biasa, beliau berharap kepada prajurit dan PNS Korem 043/Gatam agar mencontoh pengabdian luar biasa prajurit tersebut sehingga dapat membawa nama baik satuan, pribadi dan keluarga. selanjutnya, Komandan Korem 043/Gatam menyampaikan mendekati selesai pelaksanaan Program Kerja TA 2013 ini, agar semua produk Staf di satuan masing - masing  segera diselesaikan dan dilaporkan ke Komando atas, Beliau juga menyampaikan tentang disiplin bagi prajurit dan PNS selama melaksanakan dinas dengan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab.


You are here: Home