Waaspers Panglima TNI Serahkan Sarpras Seleksi Prajurit Korem043/Gatam

Cetak
   Bandar Lampung-- Penyerahan Sarana Prasaranan (Sarpras) seleksi penerimaan Prajurit TNI Ta. 2019 dari Waaspers Panglima TNI Brigjen TNI Gunung Iskandar kepada Danrem 043/Gatam Kolonel. Inf Taufik Hanafi di Aula Ahmad Yani Makorem 043/ Gatam, Bandar Lampung. Selasa (16/7/2019).

Penyerahan Sarpras tersebut dihadiri oleh Kasrem Letkol Czi Mulyadi, para Dandim, Dandenkessyah 02.04.03 Lampung, seluruh Pejabat Utama Korem dan rombongan dari Mabes TNI.
Sarpras yang di berikan yakni meliputi alat seleksi tes kesahatan seperti tiang pull up portable, meja sit up, meja push up, jaring postur/ simetigraf, dan alat pemeriksaan dokumen seperti alat deteksi Ijazah, scanner dokumen, laser pointer, handycam digital dll, dan peralatan administrasi seperti mesin fotokopi, lemari arsip, komputer pc dll, yang kesemuanya berjumlah 55 item.

Waaspers Panglima TNI Brigjen TNI Gunung Iskandar berharap alat yang diberikan bisa bermanfaat untuk jajaran Korem. Selain itu juga kedatangannya untuk mengecek langsung alat yang telah di berikan oleh Mabes TNI.

Pada kesempatan itu juga, Danrem 043/Gatam Kolonel. Inf Taufik Hanafi mengungkapkan terimakasih kepada Mabes TNI yang telah memberikan Satpras untuk seleksi penerimaan Prajurit TNI di Makorem 043/ Gatam.

“Saya ucapkan terimakasih banyak kepada Mabes TNI yang telah memberikan alat sarana dan prasarana sebagai penunjang seleksi penerimaan prajurit Tamtama Bintara dan Perwira,” kata Danrem.
Danrem menambahkan, bahwa dengan adanya peralatan tersebut, diharapkan saat penerimaan prajurit, bisa menjadikan seleksi yang lebih baik, transparan dan akuntabel, sehingga mendapatkan prajurit TNI yang lebih berkualitas.